Latifah Rohmahwati Santosa - PERJALANAN (OSN 3.3)
👁️ dibaca
Table of Contents
PERJALANAN
Kapan ini akan berakhir?
Aku sudah lelah
Setiap hari harus berlari
Aku ingin berhenti
Tapi aku tak ingin tertinggal
Aku selalu didahului
Aku selalu paling akhir
Aku selalu kalah
Aku selalu lemah
Aku selalu merasa tak cukup
Sebenarnya siapa yang menyuruhku berlari?
Diriku sendiri
Kenapa aku ingin berlari?
Agar aku tak tertinggal
Tertinggal dari siapa?
Langkahku terhenti
Otakku memikirkan jawabannya
Tertinggal dari siapa?
Tertinggal dari mereka?
Mereka berlari untuk tumbuh
Bukan untuk saling mendahului
Apa aku berlari untuk tumbuh?
Itulah kata hatiku
Ini hidupku
Ini perjalanan hidupku
Tak ada yang mendahuluiku
Karena hanya aku
Yang berjalan di jalan hidupku
Kini aku mengerti
Tak apa jika berjalan
Tak perlu berlari
Tak apa jika ingin berhenti sejenak
Asalkan tak berbalik arah
Perjalanan yang selalu melelahkan
Kini terasa menyenangkan bagiku
Klaten, 14 Januari 2026
Posting Komentar