Ragil Sri Wahyuningsih - OSN 7 Tema Aku Rapuh
Daftar Isi
Ragil Sri Wahyuningsih
Tabir Nestapa
Di sebalik ranum manis yang menyirat hangat candaku
Terselip sayat-sayat sembilu nan lebam membiru
Menyelinap di balik sebilang ukara yang terlontar oleh tuturku
Terselubung dalam tabir nestapa yang kelabu
Memendam, seonggok asan lengkara tergenggam
Menggenggam, luka yang merajam teramat kejam
Merintih, batin meronta kendati lirih dalam daksa nan ringkih
Tertatih, terus melangkah kala gembira nestapa turut bersilih
Di bawah naungan candra memendar nan damai,
Lirih kumembisik dengan netra yang menderai
Meminta sekejap masa untuk rapuh yang tak berusai
Demi menabur senyum kala mentari kembali melambai
Mojokerto, 06 September 2022
Posting Komentar