Masniyah Ulfa - OSN 7 Tema Aku Rapuh

Daftar Isi

Masniyah Ulfa
Bercendawa Dengan Hati

Daun yang rapuh takut dengan angin
Karena ia tahu ketika angin berhembus ia akan jatuh
Begitu pula dengan cinta selalu memberi bahagia dan sakit di hati. 
Bahagia karena bersama yang kamu cinta. Sakit karena tahu bahwa kamu begitu rapuh
 
Mengapa kini ku merasa sangat hampa tanpa ada alasan apapun
Meski aku sedang begitu sibuk berdiskusi dengan sunyi; 
tentang aku yang begitu rapuh dan tentang engkau yang teramat jauh
Maka jika ingin beranjak pergi, pastikan sudah mengemas semua kenangan yang kau ciptakan dalam pikiran, agar tak tersisa duka mendalam
 
Setiap kali kamu berbohong, itu akan membawaku selangkah lebih maju untuk mengucapkan selamat tinggal
Luka tidak akan mudah sembuh, perasaan yang bersembunyi di dalamnya masih sangat rapuh
Lihat Aku bisa tegar sekaligus rapuh dalam tulisanku sendiri
Setiap jeda pada detak jantungku maka di sana kubingkai doa dengan namamu ku gantung
 
Hatiku mungkin mudah rapuh, tapi tidak dengan ketangguhannya yang masih tersembunyi
Hanya sebuah rapuh yang bersungguh-sungguh belajar dari jatuh untuk menjadi tangguh
Terlalu rapuh untuk bertahan
Terlalu kuat untuk di hancurkan
 
Tiada yang lebih kuat daripada seseorang yang mempunyai hati yang rapuh yang memberikan senyuman di bibir
Karena semangat itu bukan tentang bagaimana rasanya terjatuh, melainkan bagaimana ia bisa hidup di dada yang rapuh
 
Pasuruan, 28 September 2022

Posting Komentar