Khoirun Nisa' - OSN 6

Daftar Isi

Khoirun Nisa'
Penghilang Tangis

Lentera menerangi menelisik setiap sudut hampa cahaya
Barisan bayangan menghiasi keheningan gurit malam
Rona-rona terpancar samar di ujung pelita
Menepikan rasa sukar kemalangan yang menimpa belakangan

Tak tahu menahu soal garis takdir
Entah godam apa kan menimpa esok hari
Tasbih kan tetap termunajatkan tanpa lelah
Memerangi kebuntuan yang tiada berujung

Pun pilu yang mengukir bekas luka berkepanjangan
Namun senyum jadi penghilang luka meski sejenak
Rapalan doa kan terus bergema memohon seutas harapan demi harapan
Tuk menghapus segala tangis menyesakkan

Lamongan, 31 Juli 2022

2 komentar

Unknown 1 Agustus 2022 pukul 17.18 Hapus
Congratulation again Kaka cantik, semangat selalu dalam berkarya yah😍🥰
Khoirun nisaa 1 Agustus 2022 pukul 17.28 Hapus
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.