Annisa Mardhotila - OSN 5 Tema Pertemuan

Daftar Isi

Annisa Mardhotila
Rindu Akan Pertemuan Pertamamu

Rindu tidak akan pernah membekas
Saat pertemuan pertama menatapmu
Kau begitu mempesona
Dibalik tatapan penuh makna 
Tingkah laku mu yang malu malu 
Ada pesona yang membekas

Pertemuan itu tidak disengaja
Dibawah sinar senja yang penuh indah
Dibawah lautan biru
Ada satu warna yang cerah mewarnai 
Dan melengkapi pesona ini
Kau yang membuat nyaman atas kehadiranmu
Rindu akan hadir mu

Semesta hadir atas kehendak mu
Yang mempertemukan kami dibalik situasi itu
Karena rasanya, 
Pertemuan begitu indah
Rindu akan pertemuan pertamamu

Kenangan atas pertemuan tidak akan terlupakan
Dalam setiap perjumpaan
Kenangan ini akan membekas
Menjadi kenangan yang indah 
Atas kehadiran mu

Lampung Selatan, 26 Juni 2022

Posting Komentar